Manado — Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Demokrat H. Agus Harimurti Yudhoyono, M.Sc., M.P.A., M.A. atau yang akrab disapa AHY melaksanakan kunjungan ke Sulawesi Utara, Rabu (12/2/2020) – Kamis (13/2/2020) untuk memenuhi sejumlah agenda, diantaranya bertemu dengan para Ketua DPD dan Ketua DPC.
Dalam melaksanakan kunjungannya, Agus Yudhoyono didampingi oleh Mor Dominus Bastiaan, Ketua Bappilu Demokrat Sulut Dharmawati Dareho dan pengurus Demokrat lainnya.
Kepada BeritaManado.com, Dharmawati Dareho mengungkapkan, kedatangan AHY bukan hanya sekedar melakukan kunjungan biasa, tapi bertemu langsung dengan para kader Demokrat untuk makin memantapkan soliditas.
“Kedatangan Waketum kami memang sangat dinanti dan Agus Yudhoyono mendengar aspirasi kader,” ungkap Dharmawati.
Dalam kunjungan tersebut pun, Dharmawati menegaskan, Mor Dominus Bastiaan yang menjadi koordinator kunjungan AHY, merupakan calon tunggal Wali Kota Manado.
“Mor Bastiaan calon tunggal Wali Kota Manado dari Partai Demokrat,” kata Darmawati.
(sri surya)
Baca juga:
- Demokrat Sulut Buka Pendaftaran Calon Gubernur, Mor Bastiaan Koordinator Kunjungan Agus Yudhoyono
- PILWALKOT MANADO: Demokrat Bakal Usung Mor Bastiaan – Ivan Lumentut
- PILWALKOT MANADO: Mor Bastiaan Daftar Calon Wali Kota di Partai DEMOKRAT
- PILWALKOT MANADO: Buka Pendaftaran, Nortje Van Bone Ingatkan Demokrat Dua Kali Menang Pilkada Manado