Adriana Dondokambey
Manado – Teka-teki komposisi pimpinan Fraksi PDI-Perjuangan di DPRD Sulut mulai terjawab.
Informasi diterima BeritaManado.com dari sumber terpercaya di DPD PDIP Sulut, menyebutkan, Teddy Kumaat dipercayakan sebagai Ketua Fraksi.
Ketua Badan Legislasi (Baleg) ini menggantikan Franky Wongkar yang telah ditetapkan sebagai Wakil Bupati Minahasa Selatan.
Selanjutnya untuk posisi Wakil Ketua dipercayakan kepada Jenny Mumek, Sekrataris Eva Sarundajang dan Bendahara Muslimah Mongilong.
Komposisi Alat Kelengkapan Dewan (AKD) yang diduduki anggota F-PDIP otomatis mengalami perubahan.
Adriana Dondokambey yang sebelumnya digadang-gadang menjadi ketua fraksi tampaknya akan ditugaskan sebagai Ketua Komisi 3 bidang Pembangunan yang ditinggalkan Andrei Angouw.
Sementara Ivone Bentelu salah-satu pimpinan di Komisi 2 bidang Ekonomi ditugaskan menjadi Ketua Badan Kehormatan (BK) menggantikan Adriana Dondokambey. (jerrypalohoon)
Baca juga:
- Tugaskan Angouw Ketua Deprov, PDIP Buktikan Sebagai Partai Kader
- Diumumkan Sebagai Ketua Deprov, Ini Kata Andrei Angouw
- SK Andrei Angouw Dibacakan di Paripurna Rabu Pagi, Adriana Dondokambey Ucapkan Selamat
- SK Sudah Ditandatangani Megawati, Kader Tak Sabar Menunggu Andrei Angouw Dilantik
- Kader PDIP Masih Berharap DPP Pilih Andrei Angouw
- Olly Isyaratkan Andrei Angouw Ketua DPRD Sulut