AIRMADIDI – Surat Rekomendasi DPP Partai Demokrat kepada Sompie Singal dan Yulisa Baramuli sebagai pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati, ditolak sejumlah pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) dan Pengurus Anak Cabang (PAC) Partai Demokrat Minut.
Menurut mereka keputusan DPP PD sudah melenceng dari AD/ART partai serta melecehkan aspirasi akar rumput. “Kami sangat kecewa karena keputusan itu telah mengabaikan aspirasi kader,” tegas Novry Dotulong kepada wartawan, Jumat (19/03), diiyakan beberapa pengurus lainnya.
Pengurus DPC, PAC dan Ranting mengeluarkan pernyataan sikap bersama yakni, menolak Surat Rekomendasi DPP tentang penetapan cabup/cawabup dan mosi tidak percaya terhadap DPP PD yang semena-mena mengabaikan aspirasi kader. Jika pernyataan sikap ini tidak ditanggapi maka mereka akan tetap mendukung Netty Agnes Pantouw (NAP) sebagai calon Bupati Minut. (JRY)