Minut, BeritaManado.com — Bupati Minahasa Utara (Minut), Joune Ganda, terus mengingatkan jajaran agar tidak monoton dalam bekerja.
Kata Joune, di tengah tantangan zaman yang semakin dinamis, diperlukan terobosan dan langkah nyata.
Kekinian, kata Joune, ekonomi global sedang mengalami kontraksi dan bakal berpengaruh ke semua sektor.
Bahkan, lanjut Joune, itu juga bisa membawa dampak ke Minut.
Joune bilang, mengantisipasi itu, Minut harus bisa berdiri di atas kaki sendiri.
“Dengan banyaknya potensi yang kita miliki. Saya sangat yakin kita bisa mandiri. Dan itu tergantung dari kita sendiri,” tegas Joune, Kamis (10/4/2025).
Joune mengajak semua jajaran punya komitmen kuat.
Tidak sekadar menjalankan kewajiban, pulang, makan dan tidur.
Menurut Joune, harus ada pengembangan diri.
“Kalau hanya berpikir bekerja saja, terima gaji, selesai. Itu susah. Begitu saja terus. Monoton,” bebernya.
Joune mengajak jajaran untuk terus membenahi diri.
Bekerja tulus dan totalitas, menjadi pondasi membuat Minut lebih hebat dan siap menghadapi masa depan.
“Saya sangat optimis. Dengan APBD yang kita miliki, itu bisa kita maksimalkan. Plus kekayaan dan potensi alam yang ada,” tandasnya.
(Alfrits Semen)