
Manado, Beritamanado.com— Mantan Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) meminta kepada seluruh keluarga besar Gereja Masehi Injili di Minahasa (GMIM) untuk tidak mudah termakan isu menyesatkan yang beredar di kalangan masyarakat.
“Warga sulut diharapkan tetap tenang,” ujar Steven Kandouw pada Selasa (8/04/2025).
Informasi yang dirangkum, aksi damai tersebut diperkirakan bakal berlangsung pada Jumat (11/4/2025) mendatang.
“Kita harus hormati proses jalannya hukum,” jelas Steven Kandouw usai jalani pemeriksaan selama 11 jam diruangan Tipikor Polda Sulut.
Dengan senyuman khasnya, calon Gubernur yang pernah diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu menjawab pertanyaan sejumlah awak media terkait kehadirannya dipolda sulut.
“Ini panggilan pertama guna memberikan keterangan saksi soal dana hibah,” tutupnya.
(Horas Napitupulu)