Bitung, BeritaManado.com – Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Perkim) Pemkot Bitung tak lagi memiliki anggaran untuk merawat taman.
Akibatnya, taman kota yang menghiasi jalan protokol Kota Bitung kini kondisinya tak terawat.
Rumput liar tumbuh bersama tanaman hias dan terkesan dibiarkan tanpa ada upaya pembersihan seperti beberapa bulan sebelumnya.
“Kebetulan alat pangkas yang kami punya rusak. Ada upayakan sewa tapi dana operasional so kandas,” kata Kepala Dinas Perkim Pemkot Bitung, Hendrik Sakul, Kamis (17/12/2020).
Pun demikian, Hendrik mengaku masih mencari cara agar taman kota yang menjadi tanggungjawabnya bisa dibersihkan dari rumput liar.
“Hampir setiap bulan kita lakukan perawatan, tapi karena alat rusak dan dana sudah kosong makanya belum dibersihkan. Semoga dalam waktu dekat bisa kita bersihkan,” katanya.
(abinenobm)