Manado, BeritaManado.com — Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) bersama Forum Kota Sehat Manado (FKSM), Palang Merah Indonesia (PMI) dan dibantu oleh Kepolisian setempat serta Babinsa melakukan penyemprotan disinfektan di dua titik Kecamatan Malalayang dan Kelurahan Sindulang satu, Selasa (12/5/2020).
Saat diwawancarai BeritaManado.com, Ketua FKDM, James Karinda SH MH mengatakan penyemprotan tadi dilakukan di Kelurahan Sindulang satu, Kecamatan Malalayang dan terminal Malalayang serta pembagian masker geratis kepada masyarakat.
“Di Sindulang satu, kami melakukan penyemprotan dirumah pasien positif Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) dan rumah-rumah penduduk, sedangkan di Malaalayang peyemprotan dilakukan di rumah Pasien Dalam. Pengawasan (PDP) yang sudah meninggal kemudian dilanjutkan ke terminal Malalayang tepatnya di rumah PDP yang telah meninggal dan rumah penduduk sekitar,” kata James Karinda.
Lebih lanjut, James Karinda menegaskan musuh yang sedang dihadapi bersama yakni Covid-19 bukan pasien atau keluarga pasien.
“Jangan berikan stikma negatif kepada pasien serta keluarganya, mereka perlu disupport agar tetap semangat,” tegas Karinda.
Diberitakan sebelumnya, Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) bersama Forum Kota Sehat Manado (FKSM), Palang Merah Indonesia (PMI) dan dibantu oleh Kepolisian setempat serta Babinsa melakukan penyemprotan disinfektan di Banjer Wawonasa, Selasa (12/5/2020).
Saat diwawancarai BeritaManado.com, Ketua FKDM, James Karinda SH MH mengatakan penyemrotan disinfektan dilakukan di rumah pasen positif di Banjer dan Wawonasa.
“Kami juga melakukan penyemrotan di rumah-rumah masyarakat atas permintaan secara langsung,” kata James Karinda.
(Rei Rumlus)