BOLTIM, BeritaManado.com – Pendaftaran calon Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Sulawesi Utara, Bupati dan wakil Bupati Bolaang Mongondow Timur tinggal sehari lagi.
Dibuka sejak tanggal 18 Januari 2020, pendaftaran akan ditutup Jumat (24/01/2020) besok.
Dari data KPU yang diterima wartawan beritamanado.com, total jumlah pendaftar yang mengembalikan formulir pendaftaran hingga Kamis (23/01/2020) sore pukul 16.00 WITA mencapai 50 orang pendaftar.
Namun demikian, dari 7 kecamatan yang ada, terdapat empat kecamatan yang sudah mencapai kuota pendaftar, sementara tiga kecamatan lainnya minim pendaftar.
Komisioner divisi sosialisasi parmas dan SDM, Terry Franklin Suoth mengatakan, ada tiga kecamatan yang minim pendaftar diantaranya kecamatan Mooat, Kecamatan Modayag dan kecamatan Nuangan.
“Syarat kuota pendaftar itu minimal 10 orang setiap kecamatan. Pendaftar terbanyak saat ini berada di kecamatan Modayag Barat,” ujar Terry Suoth, Kamis (23/01/2020).
Kata dia, kecamatan yang nantinya tidak memenuhi kuota 10 orang maka diperpanjang selama tiga hari. Sedangkan yang sudah terpenuhi kuota sudah otomatis tertutup.
Ia pun optimis, hingga penutupan pendaftaran PPK, kuotu bagi 10 orang setiap kecamatan akan terisi di waktu akhir pendaftaran nanti.
“Saat ini kita fokus sosialisasi di tiga kecamatan tersebut,” pungkas Terry.
Terpisah, Ketua KPU Boltim, Jamal Rahman menyampaikan, tahapan perekrutan PPK tengah berlangsung, masyarakat diminta mencermati nama-nama yang nantinya dipublish oleh KPU boltim.
Kata dia, selain syarat normatife yang harus dipegang oleh calon PPK, syarat lainnya juga harus melekat seperti independensi, kemudian bersih dari kontaminasi partai politik.
“Imbauan kami, ketika KPU mempublish hasil nanti, masyarakat diminta cermati dan mendatangi kantor Bupati serta membawa bukti-bukti sanggahan bila terbukti membuat kesalahan,” imbaunya.
(Riswan Hulalata)