
Ratahan, BeritaManado.com — Jelang pelantikan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) 2019-2024, 25 anggota dewan terpilih, pada Selasa (10/9/2019), mengikuti gladi bersih.
Kegiatan gladi bersih yang berlangsung di Sport Hall Kantor Bupati, langsung dipantau Wakil Bupati Kabupaten Mitra Jesaja Legi.
Agenda ini dilakukan agar pada upacara pelantikan dan pengambilan sumpah janji di sidang paripurna yang akan digelar, Rabu (11/9/2019) besok, sekira pukul 10.00 wita, dapat berjalan dengan lancar.
Dalam persiapan tersebut, sebanyak 25 anggota DPRD Mitra tampak mengikuti dengan seksama gladi bersih yang dilakukan, mulai dari posisi tempat duduk hingga posisi berdiri pada pelantikan dan pengambilan sumpah janji nantinya.
“Dari pantauan saya persiapan sudah sekira 85 persen, mulai dari gladi bersih yang sudah dilaksanakan, hingga kelengkapan lainnya. Sisanya diselesaikan sebentar atau paling lambat pagi sudah rampung,” tandas Legi.
Lanjut dirinya berharap agar semua pihak turut membantu dan mensukseskan kegiatan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan para anggota DPRD Kabupaten Mitra tersebut.
“Mari kita sama-sama sukseskan kegiatan ini agar kiranya jalannya pelantikan DPRD Mitra besok berjalan dengan lancar dan aman,” pungkas Wabup.
Sementara itu, terkait pelantikan para anggota dewan ini, Stenly seorang pedagang warga Desa Rasi berharap agar para anggota dewan yang akan dilantik ini dapat menjalankan tugas mereka mengawal aspirasi rakyat dengan maksimal.
“Ya kami hanya berharap mereka dapat memperhatikan kepentingan umum, terutama kepentingan masyarakat Mitra. Jangan nanti setelah dilantik lupa diri dan justru tidak pro rakyat,” katanya.
(jenly wenur)