Amurang, BERITAMANADO.com — Memiliki anak yang menjadi anggota pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) merupakan kebanggaan bagi orangtua.
Hal itulah yang dirasakan oleh pasangan suami istri Anjas Alfons Wenas dan Mona Maria Magdalena Lela. Melihat putra kebanggaan, Josua Wenas berada di barisan anggota Paskibraka yang sukses melaksanakan tugasnya di tingkat Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
“Terima kasih kepada ibu Bupati Christiany Eugenia Paruntu, teman-teman, keluarga dan masyarakat Minsel, berkat doa dan dukungan anak kami Josua bisa sukses menjalankan tugasnya sebagai Paskibraka,” tukas Mona Lela, yang merupakan ASN di Kantor Bupati Minsel.
Josua Wenas, sebagai utusan Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) oleh kedua orang tuanya diminta untuk tetap rendah hati.
“Teruslah belajar menjadi lebih baik lagi dan tetap andalkan Tuhan dalam segala hal. Ke depan, kami berharap anak kami Josua Wenas bisa berguna bagi bangsa dan negara,” pungkas Mona Lela dan Anjas Wenas.
(TamuraWatung)