Erwin Kontu
Manado, BeritaManado.com – Layanan masyarakat berupa Manado Siaga 112 mencuri perhatian pemerintah pusat.
Hal itu diakui Dirjen Penyelenggaraan Pos dan Informatika Kementerian Kominfo, Prof Ahmad Ramly ketika membuka pertemuan Sosialisasi Penyelengaraan Layanan Darurat 112 yang diselenggarakan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika, di Hotel JW Marriot Surabaya, Kamis (28/3/2019).
“Surabaya dan Manado menjadi Role Model Call Center di Indonesia,” ujar Ramly.
Sosialisasi tersebut turut dihadiri Kepala Dinas Infokom Kota Manado Erwin Kontu, sebagai salah satu pembicara mewakili Wali Kota Manado GS Vicky Lumentut.
Dalam paparannya, Erwin Kontu menjelaskan materi dengan tema Penyelenggaraan Manado Siaga 112, kepada para peserta sosialisasi yang adalah pimpinan daerah kota/kabupaten se-pulau Jawa.
Dijelaskannya, pelaksanaan Manado Siaga 112 meliputi dengan adanya peningkatan pelayanan dengan dilakukannya MoU dengan beberapa rumah sakit yang ada di kota Manado sebagai penindaklanjutan laporan pengaduan warga.
Selain itu juga bekerjasama juga dengan pihak kepolisian untuk pengaduan yang bersifat kriminalitas.
“Manado Siaga 112 akan tersedia fasilitas ambulans yang siap siaga 1 x 24 di posko call center jika masyarakat membutuhkan layanan mobil ambulans. Manado Siaga 112 melayani 1 x 24 dengan pembagian sistem shift, yaitu ada 3 shift dengan operator yang berbeda,” jelas Kontu.
(rds)
Baca juga berita terkait Cerdas Command Center:
- Call Center 112 Ditelpon Lebih Dari 500ribu Orang, Erwin Kontu Pastikan Sosialisasi Maksimal
- Call Center 112 Siap 1×24 Jam Layani Warga Manado
- Punya Call Center Kelas Dunia, Vicky Lumentut Ingatkan Warga Manado Hubungi 112 Saat Darurat
- Tak Pernah Libur, Call Center 112 Jadi Pusat Pengaduan Segala Hal
- Pengembang Aplikasi Kota Cerdas Qlue Kunjungi BeritaManado.com