Manado, BeritaManado.com – Yayasan Lembaga Bantuan Hukum (YLBHI) LBH Manado merayakan HUT ke-36 tahun dengan sederhana di tempat rekreasi Blessing, Desa Kalasey II, Siang ini (9/11/18).
Tepatnya 28 Oktober 1982, LBH Manado sudah hadir ditengah masyarakat memberikan bantuan hukum.
Hal tersebut disampaikan Wakil Direktur LBH Manado, Aryati Rahman kepada BeritaManado.com
“Kami bersyukur LBH Manado bisa terus ada sampai sejauh ini dan terus berkiprah memberikan layanan bantuan hukum kepada masyarakat yang membutuhkan,” ucap Aryati Rahman.
Momen HUT ini dikatakannya menjadi momen refleksi sepak terjang LBH Manado terhadap keberpihakan pada masyarakat.
“Hal ini menunjukan bahwa kami masih ada dan akan terus membela masyarakat,” tegas Aryati Rahman
Ia pun berharapa agar stakeholder dan seluruh jaringan dapat merapatkan barisan sehingga kedepan kerjasama-kerjasama bisa terus dijalin.
Salah satu senior LBH Manado angkatan tahun 1995, Melky Bawowo berharap agar LBH Manado tetap mewarisi semangat pendahulu.
“Tantangan dulu dan sekarang jelas berbeda, kalau dulu jelas lawan kami adalah pemerintahan yang otoriter. Namun sekarang kawan dan lawan sulit untuk bisa dibedakan,” kata Melky Bawowo.
Dalam perayaan HUT tersebut, Direktur LBH Pro Pope, Roy Pangemanan pun turut mengucapkan selamat dan memberi apresiasi kepada LBH Manado.
“Luarbiasa LBH Manado konsisten memfasilitasi pertemuan-pertemuan bersama jaringan yang ada guna mendorong lahirnya Perda bantuan hukum di Sulut,” ujarnya.
(PaulMoningka)