Bitung – Wali Kota Bitung, Max Lomban melaunching program Car Free Night (CFN), Sabtu (22/09/2018) malam.
Kegiatan itu digelar di depan Rumah Jabatan Wali Kota Bitung untuk memajukan sektor pariwisata Kota Bitung.
Dalam sambutannya, Wali kota mengatakan, CFN memang sudah lama diusulkan oleh Ketua Dewan Kesenian Kota Bitung, Khouni Lomban Rawung bahkan telah dijadwalkan bersama-sama dengan Car Free Day (CFD).
“Sudah pernah diatur di program CFD, setelah olahraga pagi dilanjutkan dengan pentas seni dan budaya,” katanya.
Tapi hal itu tidak berjalan dengan efektif karena kebanyakan dari para seniman dan budayawan beraktifitas di malam hari, itulah yang menjadi dasar pelaksanaan program CFN.
Menurutnya, CFN bertujuan untuk menghimpun budayawan dan seniman Kota Bitung untuk berkolaborasi menampilkan berbagai kreatifitas yang menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan.
“Kita ingin budayawan dan seniman mempunyai ruang untuk menampilkan hasil karya mereka. Ini juga nantinya akan salah satu destinasi wisata Kota Bitung bagi mereka yang berkunjung ke kota Bitung,” katanya.
Kedepan kata dia, tempatnya bukan hanya disatu titik saja tapi akan ada beberapa lokasi yang akan dijadikan tempat pelaksanaannya seperti TKB, Kompleks Patung Dotulong juga beberapa tempat lainnya.
Sementara itu, Khouni mengapresiasi langkah Pemkot Bitung merealisasikan program CFN. Menurutnya ini merupakan langkah positif yang berdampak luar biasa bukan hanya bagi Pemerintah saja tapi juga para pecinta seni dan budaya yang ada di Kota Bitung.
“Bagi para seniman dan budayawan punya tempat untuk menuangkan berbagai karya yang dimiliki untuk dinikmati oleh pengunjung itu merupakan kepuasan tersendiri yang tidak ternilai,” katanya.
Ia pun berharap kedepan kagiatan ini gaungnya terdengar sampai ke luar Kota Bitung bahkan seluruh Indonesia dan memiliki dampak positif pada sektor pariwisata dan ekonomi Kota Bitung.
(*/abinenobm)