Minut, BeritaManado.com – Piala Swasti Saba Wistara Tahun 2017, akhirnya berhasil diraih Kabupaten Minahasa Utara (Minut).
Penghargaan tertinggi penyelenggaraan Kabupaten/Kota Sehat dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI ini diterima Bupati Minut Vonnie Anneke Panambunan diwakili Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Walanda Maramis, di Kantor Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) pada Selasa, (28/11/2017).
Kepada sejumlah wartawan, Bupati Panambunan menjelaskan, sistem penilaian Piala Swasti Saba Wistara dilihat dari 9 poin tatanan yang ada di daerah.
“Minut telah memenuhi 6 poin tatanan yaitu sehat mandiri, sosial yang sehat, perindustrian sehat, perkantoran sehat, pariwisata dan ketahanan pangan maka Minut berhak mendapatkan penghargaan Swasti Saba Wistara,” jelas Panambunan didampingi Direktur RSUD Walanda Maramis dr Rina MKes dan Kepala Bappelitbang Minut Arnolus Wolayan SSTP.
Atas penghargaan tersebut, Bupati Panambunan menghimbau masyarakat agar tetap menjaga kebersihan diri dan lingkungan.
“Penghargaan ini diberikan kepada seluruh masyarakat Minut, terima kasih atas kerja sama serta dukungan dari seluruh elemen masyarakat sehingga Minut bisa dapat meraih penghargaan ini,” pesan bupati.
(Finda Muhtar)