Manado — Bus Dinas Pariwisata Kota Manado terjaring operasi zebra di Jalan Piere Tendean Boulevard Manado, Rabu (1/10/2017).
Pantauan BeritaManado.com, Bus Pariwisata Manado diparkir di pinggir jalan sebelah kanan tepatnya depan SPBU Pertamina dengan waktu cukup lama.
Rombongan petugas kepolisian Polresta Manado bersama Dishub Manado langsung melakukan tindakan pengempesan ban.
Kadishub Kota Manado, M Sofyan mengatakan bahwa mereka melakukan tindakan sesuai aturan yang berlaku.
“Tidak ada pendapat lebih, ya kalau pelanggar mesti ditindak, siapapun itu,” kata Sofyan.
Lanjut Sofyan, bahwa selama 14 hari dilakukan operasi zebra dari Satlantas Manado, bakal di back up dishub Manado.
“Bersyukur kepada lantas yang melakukan penindakan tanpa pandang bulu termasuk bus pariwisata,” terang Sofyan.
Sementara itu, sopir bus dari dinas pariwisata tampak berlari untuk melihat kendaraan yang dibawahnya telah terjaring Operasi Zebra.
“Ini bus lagi habis minyak, saya tinggalkan dipinggir jalan untuk mengambil uang bensin di kantor dinas pariwisata yang didalam kawasan Megamas,” ujar sopir bus yang enggan menyebutkan namanya.
(Anes Tumengkol)
Baca juga berita terkait Operazi Zebra di Manado:
- Jelang Natal, Polisi Bakal Gelar Operasi Zebra Selama 14 Hari
- Melebihi Batas, Kasat Lantas Polresta Manado Tilang Truk Sampah