Tondano – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Sulawesi Utara dan Minahasa layak memperhitungkan figur Lucky Aldrin Senduk untuk didorong maju di Pilkada Minahasa tahun 2018 mendatang.
Menurut Alfa Pusung, Senduk yang saat ini dipercayakan sebagai Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPD PDIP Sulut punya potensi mendulang suara yang lumayan signifikan. Apalagi jika dilihat dari latar belakang sebagai Panglima Legio Christi dan Forum Masyarakat Katolik Indonesia Sulut.
“Saya rasa beliau layak untuk diusung. Soal kemampuan dan dukungan yang akan mengalir tidak perlu diragukan lagi, apalagi dirinya bukan orang baru di PDIP. Itu dibuktikan dengan jabatan struktural dalam tubuh partai yang diemban saat ini,” ujar Pusung.
Dihubungi terpisah Kamis (28/9/2017) malam, Senduk merasa sangat berterima kasih jika memang ada dukungan ke arah tersebut. Saya juga menghargai dan mengapresiasi jika teman-teman Legio Christi mendukung untuk mengabdi di Minahasa.
“Dalam konteks sebagai kader partai, saya tentu harus siap kapanpun dimandatkan maju Pilkada Minahasa. Apalagi hal ini berlaku bagi semua kader di PDIP termasuk saya sendiri. Memang sampai saat ini PDIP belum mengeluarkan keputusan apapun karena mekanisme sedang berproses,” ungkapnya.
Disebutkannya, semua hal yang akan diputuskan nanti terkait Pilkada Minahasa harus berjalan sesuai mekanisme partai yang saat ini sedang bergulir. Salah satu yang ada yaitu mekanisme survey. (frangkiwullur)