Manado – Di bidang infrastruktur, pembebasan lahan Manado Outer Ringroad tahap III dan peningkatan ruas jalan Lirung-Kolongan-Balang di Kabupaten Kepulauan Talaud menjadi salah-satu kegiatan prioritas pembangunan Provinsi Sulawesi Utara pada KUA-PPAS Perubahan APBD 2017.
“Kementerian PU sudah siap konstruksi pembangunan Ringroad III namun pembebasan lahan belum selesai. Sementara peningkatan jalan di Talaud merupakan bukti komitmen pemerintah provinsi sejalan dengan program pemerintah pusat, membangun dari pinggiran termasuk daerah kepulauan,” jelas Wagub Steven Kandouw, saat menyampaikan sambutan di rapat paripurna penyampaian penjelasan Gubernur terhadap KUA-PPAS Perubahan APBD 2017 di DPRD Sulut, Senin (7/8/2017) sore.
Lanjut Steven Kandouw, program prioritas lainnya dalam KUA-PPAS perubahan APBD 2017, yakni penyusunan Feasibility Study, Basic Plan dan AMDAL untuk alternatif jalan Bandara-Likupang serta AMDAL Ringroad III.
“Jalan baru bandara ke Likupang untuk menunjang pariwisata pantai di Likupang karena disana banyak spot wisata pantai, apalagi kawasan Likupang hingga Batu Putih sudah ditetapkan sebagai Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata,” terang Steven Kandouw pada rapat paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Andrei Angouw. (JerryPalohoon)