
Airmadidi-Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Minahasa Utara (Minut) Arnold Frederik menghimbau masyarakat Minut agar meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) dalam menghadapi dunia kerja saat ini.
“Pesan bagi tenaga lokal untuk tingkatkan kualitas. Jangan jadi penonton,” kata Frederik, baru-baru ini.
Dikatakan Frederik, pemerintah daerah sejauh ini menjamin terbukanya lapangan kerja bagi masyarakat lokal pada seluruh perusahaan di Minut, melalui penandatanganan nota kesepahaman (MoU).
Ia menjelaskan, salah satu poin dalam MoU antara pemerintah dan pengusaha adalah memprioritaskan tenaga kerja lokal demi kesejahteraan masyarakat setempat.
“Nah, giliran SDM tenaga kerja kita yang harus ditingkatkan. Kalau malas, salah sendiri. Apalagi nanti kalau ada penerimaan tenaga kerja secara online, maka bisa-bisa kalah,” himbau Frederik.(findamuhtar)