Palembang – Komisi Kepemudaan (Komkep) Keuskupan Agung Palembang siap menyambut dua Negara peserta Live In sebagai bagian dari rangkaian hajatan internasional Asian Youth Day ke-7 tahun 2017 akhir Juli hingga awal Agustus mendatang di Yogyakarta.
Sekretaris 2 Komisi Kepemudaan Keuskupan Agung Palembang Pyndhi Nian kepada BeritaManado.com, Sabtu (13/5/2017) kemarin mengatakan bahwa sebelum hajatan utama di Yogyakarta, peserta akan Live In atau tinggal sementara di beberapa keuskupan yang ditentukan dalam agenda Days In Diocese (DID).
“Negara yang akan Live In di Keuskupan Agung Palembang adalah India dan Malaysia. Untuk menyambut dua Negara tersebut kami terus memantapkan persiapan. Pada dasarnya kami bersama seluruh Orang Muda Katolik siap menyambut teman-teman dari dua Negara tersebut,” kata Pyndhi.
Ditambahkannya, OMK di Palembang juga sangat antusias mempersiapkan segala sesuatu yang diperlukan untuk mendukung kegiatan selama berlangsungnya Live In.
Sementara persiapan dilakukan, Pyndi juga yang merupakan Sekretaris Panitia DID AYD 2017 menuturkan akan terus berkoordinasi dengan panitia yang ada di Keuskupan Agung Semarang dan Yogyakrta.
Mendengar informasi tersebut, Ketua OMK Paroki St Petrus Langowan Fernando Pomohon mengaku turut mendukung suksesnya program DID AYD 2017.
“Kami OMK Paroki St Petrus Langwoan turut merasa senang karena Keuskupan yang pernah Live In di Paroki Langowan mendapat kesempatan untuk menyambut peserta Live In AYD 2017. Semoga semua persiapan dapat berjalan dengan lancer,” kata Fernando. (frangkiwullur)