Manado – Tom Yam, masakan khas Thailand ini bisa dinikmati dimana saja.
Namun, Tom Yam Tuna Kelapa Muda hanya ada di KopiNation Manado.
Terletak di bilangan Tikala dekat balai kota Manado, KopiNation tampil dengan menu makanan baru yakni Tom Yam Tuna Kelapa Muda, menambah koleksi kuliner Manado
Menarik, Tom Yam Tuna Kelapa Muda disajikan dalam buah kelapa muda dibelah. Selain bumbu khas Tom Yam menghasilkan rasa asam manis, Tom Yam Tuna Kelapa Muda ini memiliki rasa sesuai lidah orang Manado dan masyarakat Indonesia pada umumnya.
Veldy Umbas, pemilik KopiNation mengatakan, Tom Yam Tuna Kelapa Muda dengan ciri khas lebih pedas dengan bumbu salimbata dan bumbu-bumbu khas Manado lainnya dimasak dan disajikan dalam dua pilihan, yakni ikan laut alias seafood atau udang dan cumi.
“Harga sangat terjangkau, hanya 35 ribu rupiah, yang pasti anda penikmat Tom Yam dipastikan merasakan sensasi berbeda dengan Tom Yam ini,” ujar Veldy Umbas.
Aneka makanan lain di KopiNation: nasi tustus, nasi goreng kopination, mie goreng ayam, tauge ikan asin, nasi goreng kampung, terong saus telur, ifu mie, cah kangkung, cap cai ayam, ayam kure, ayam bakar madu, sup kolai, serta aneka makanan dan snack lainnya.
Sementara untuk penikmat kopi, di KopiNation anda akan dilayani oleh Anas Budi Santoso, peracik kopi terbaik di Sulut dan salah-satu peracik kopi terbaik di Indonesia.
So, ajak keluarga atau teman dan nikmati Sup Tom Yam di KopiNation Manado.
KopiNation Manado beralamat di Jalan B.W.Lapian No. 46, Tikala, Manado.
(JerryPalohoon)
Baca juga:
- Ladies !!! Ini Sajian Espresso Maciatto, Espressonya Para Wanita
- Wuih !!! KopiNation, Sajikan Varian Kopi Terlengkap di Sulawesi Utara
- Mulai Jadi Favorit, Ini Pilihan Stefan di KopiNation
- Baru !!! KopiNation Hadirkan Healthy Drinks Dengan Resep Spesial