Manado – Di hari terakhir tahun 2016 ini, ada begitu banyak orang melakukan refleksi melalui berbagai cara untuk melihat kembali apa saja yang sudah dicapai Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara di ebrbagai bidang. Seperti yang diutarakan Joan Ivon Metthieu untuk sektor pariwisata Sulawesi Utara di sepanjang tahun 2016 ini.
Kepada BeritaManado.com, Sabtu (31/12/2016), Joan mengatakan bahwa upaya pemerintah patut diacungi jempol dengan adanya berbagai terobosan yang melibatkan unsur-unsur yang berkompeten dibidangnya. Pariwisata Sulut telah menjadi jendela bagi kedatangan wisatawan nusantara dan internasional.
Di Ibukota Manado sendiri ada beberapa ikon seperti Lapangan Sparta Tikala, Patung Kuda Paal Dua, Taman Kesatuan Bangsa yang telah dibenahi. Masyarakat sendiri sudah mulai terangsang dengan gebrakan pemerintah dengan terlibat aktif memajukan salah satu sektor andalan Sulut.
“Saya rasa Sulut di tahun 2016 ini sudah lebih maju di berbagai sektor termasuk didalamnya pariwisata. Hal ini juga kiranya dapat menjadi acuan bagi pemerintah kabupaten dan kota lainnya di Sulut demi kemajuan daerah Nyiur Melambai ini dan terwujudnya kesejahteraan masyarakat,” kata Joan.
Joan menambahkan bahwa di tahun 2017 mendatang, dirinya berkeyakinan bahwa masih ada serangkaian terobosan yang akan dilakukan pemerintah untuk membawa daerah ini lebih maju lagi dan mencapai apa yang dicita-citakan. (frangkiwullur)