
Manado – Terkait kegiatan aksi damai yang akan digelar oleh GMKI dan GAMKI se Sulut-Gorontalo di kantor Walikota dan DPRD Kota Manado, Kamis (9/6/16) hari ini pengamanan di dua tempat tersebut mendapatkan penjagaan sangat ketat dari pihak Kepolisian.
Dibawah komando Kabag Ops Polresta Manado, Kompol Dewa Made Palguna, seluruh personil Kepolisian yang diturunkan dalam pengamanan aksi demo tersebut diperintahkan untuk menghindari gesekan dan tidak terpancing emosi ketika mengamankan jalannya demo.
“Dalam pengaman ini seluruh personil tidak ada gerakan tambahan diluar perintah. Pengamanan ini dilakukan sesuai prosedur dan Protab. Intinya Polisi hadir untuk mengamankan jalannya aksi damai ini. Semoga saja tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan. Mari kita jaga bersama keamanan dan kenyamanan Kota Manado ini,” kata Palguna kepada BeritaManado.com.
Untuk diketahui, jumlah personil Kepolisian yang diturunkan dalam pengamanan aksi damai ini kurang lebih 700 personil yang merupakan gabungan dari Sabara Polda Sulut dan Polresta Manado serta Brimob.
Terpantau, personil Kepolisian berseragan lengkap anti huru hara dengan dilengkapi sejumlah peralatan yang diantaranya pentungan dari rotan dan senjata pelontar gas air mata. (leriandokambey)