
Manado – Menjawab berbagai desakan warga masyarakat Kota Manado terkait dana bantuan bencana banjir bandang yang terjadi 15 Januari 2014, Penjabat Walikota Manado Royke Roring pun memberikan penjelasan.
Dikatakan Roring, dirinya telah melakukan koordinasi bersama Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), terkait penyaluran bantuan bencana tersebut.
“Saya baru pulang menghadap BNPB, untuk memastikan bagaiamana supaya cepat penyalurannya. Pola penyalurannya, harus ada konsultan yang akan mengawasi, namanya konsultan manajemen,” terang Roring.
Lebih lanjut dijelaskannya, penyaluran bantuan yang akan melibatkan konsultan tersebut akan dilakukan secara langsung ke penerima bantuan melalui bank.
“Kalau konsultan ini so ada, dorang akan cek satu-satu, baru dikirim ke rekening penerima. Jadi sekali lagi, ini memang bantuan pemerintah yang sudah lama ditunggu, tetapi syukur saja sudah ada, tinggal mau disalurkan, tinggal menunggu konsultannya. Dan konsultannya harus yang sudah berpengalaman,” pungkasnya. (leriandokambey)