Supit Cs ketika menemui Lomban dan Mantiri
Bitung – Ketua DPRD Kota Bitung, Lourensius Supit bersama dua anggota DPRD lainnya, Nabsar Badoa dan Stenly Pangalila mengakui keunggulan perolehan suara pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Bitung, Max Lomban-Maurits Mantiri (MaMa) dalam Pilkada Kota Bitung.
Hal itu terlihat dari kedatangan Supit, Badoa dan Pangalila ke rumah dinas Loban, Kamis (10/12/2016) untuk memberikan ucapan selamat atas kemenangan pasangan MaMa.
“Dengan kemenangan hasil Pilkada Kota Bitung, tentunya berkat kemenagnan ini diharapkan kedepan kita bangkit bersama dalam membangun Kota Bitung,” kata Supit.
Intinya kata kader PKPI Kota Bitung ini, saat ini tak ada lagi perbedaan pendapat, justru lewat pertemuan dirinya dengan Lomban diharakan menjadi langkah sebagai tujuan saling menopang bekerjasama dalam mewujudkan Kota Bitung lebih maju.
“Sebab siapapun yang jadi walikota pasti kami dukung demi mewujudkan segala perencanaan pembangunan di Kota Bitung,” katanya.
Kedatangan ketiga kader PKPI itu diapresiasi Lomban, dan ia mengucapkan terima kasih atas pengakuan dari ketiganya atas kemenangan pasangan MaMa.
“Kita bersama lagi dengan tujuan membangun kebersamaan lagi, membangun suatu
kekuatan antara eksekutif dan legislatif bekerjasama dalam membangun Kots Bitung yang lebih baik kedepan,” kata lomban.(*/abinenobm)