Manado – Penjabat Walikota Manado, Royke Roring setelah dilantik pada 8 Desember kemarin, langsung melaksanakan tugasnya. Rabu (9/12/15) hari ini, Roring melaksanakan serangkaian kegiatan terkait Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara.
Ditemani Ketua TP PKK Manado, Fenny Roring-Lumanaw, Roring melaksanakan haknya dan ikut mencoblos di TPS delapan Kelurahan Wanea, Kecamatan Wanea.
Mengenakan kemeja putih, Roring datang ke TPS pukul 09.00 WITA, disambut petugas KPPS, kemudian mengambil surat suara dan masuk bilik suara. Usai mencoblos, Roring bersama isteri keluar dari bilik dan memasukkan surat suara ke kotak suara, selanjutnya mencelupkan jari kelingking pada tinta.
Sekitar pukul 10.00 Walikota berkunjung ke beberapa TPS di Kecamatan Singkil didampingi Forkompimda Kota Manado seperti Kapolres, Dandim, dan Ketua Pengadilan Negeri.
Sekitar pukul 10.30, Ketua Forum Pria Kaum Bapa Gereja Indonesia pertama ini menemani Penjabat Gubernur Sulawesi Utara, Soni Sumarsono dan Forkompimda Sulawesi Utara dalam gelaran Teleconference bersama jajaran Kementrian Dalam Negeri dan meninjau beberapa TPS.
Saat makan siang di salah satu restoran di Malalayang, rombongan dikejutkan dengan peristiwa kebakaran di Kelurahan Sario Kotabaru. Kedua kepala daerah berstatus penjabat ini, bersama dalam satu rombongan mengunjungi lokasi kebakaran dan membantu keluarga korban. Rangkaian kegiatan diakhiri dengan kunjungan ke Desk Pilkada Pemerintah Kota Manado. (liputan khusus)