Manado – Kongres Tani dan Musyawarah Nasional Ke-8 Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) berlangsung mulai tanggal 19-21 November di Cipanas Bogor.
Dalam kegiatan tersebut, telah diterima Laporan Pertanggungjawaban pengurus HKTI periode 2010-2015 dibawah pimpinan Prabowo Subianto.
Kontingen asal Sulawesi Utara yang berjumlah 17 orang turut serta mengambil bagian dalam kegiatan penting tersebut.
Pimpinan Kontingen Sulut yang juga adalah Ketua DPD HKTI Sulawesi Utara mendapat kehormatan tampil mewakili 6 DPD yang ada di pulau Sulawesi untuk menyampaikan tanggapan terhadap LPJ yang disampaikan Prabowo Subianto.
Pada musyawarah tersebut, HKTI juga memilih Ketua Umum yang baru.
“Dalam musyawarah nasional HKTI ini telah terpilih secara aklamasi Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional HKTI periode 2015-2020, yaitu Fadli Zon,” ujar Melki Suawah SP kepada BeritaManado.com, Jumat (20/11/2015) melalui pesan BBM.
Harapan besar pun ditaruh dipundak pimpinan yang baru, salah satunya datang dari HKTI Sulawesi Utara.
“Dibawah kepemimpinan Fadli Zon, diharapkan HKTI akan semakin maju dan bermanfaat bagi pertanian Indonesia terutama bagi kemajuan petani Indonesia,” tambah Suawah yang dikenal sebagai tokoh muda yang berprestasi. (srisurya)