Olly Dondokambey menjadi idola masyarakat
Manado – Prestasi dan ketokohan Olly Dondokambey telah mendapat pengakuan hingga tingkat nasional. J. Osadar, wartawan senior Kompas menilai Olly Dondokambey adalah figur utama Indonesia Timur yang berpotensi menjadi pemimpin negara.
“Setelah era Jusuf Kalla, nama yang mencuat sekarang hanya Olly Dondokambey. Jika dipercayakan masyarakat memimpin Sulawesi Utara, kita bisa bereksperimen kedepan pak Olly bisa dipersiapkan menjadi pemimpin bangsa,” tukas Osdar kepada BeritaManado.com, Kamis (22/10/2015).
Jurnalis senior yang juga penasehat Istana semenjak presiden Gus Dur, Megawati Soekarno Putri hingga Joko Widodo ini, mengulas sepak terjang simpatik Olly Dondokambey sebagai anggota DPR-RI dan Bendahara Umum PDI-Perjuangan. Jelasnua, Olly Dondokambey adalah politisi diam yang bergerak di belakang layar.
“Ketika KIH dan KMP masih memanas hanya pak Olly yang bisa mempertemukan beberapa petinggi KMP dengan ibu Mega (Megawati Soekarno Putri). Bahkan mereka (petinggi KMP) mengatakan berbicara dengan pak Olly sudah samadengan berbicara dengan ibu Mega. Dalam kondisi panas jika ada pak Olly pasti menjadi dingin,” tukas Osdar. (jerrypalohoon)