Manado – Promosi pariwisata sulut di pantai Kuta Bali, ternyata telah tersosialisasikan, sehingga ratusan turis dipastikan hadir kegiatan road show, Jumat (27/3/2015) ini. Bahkan stand pameran telah siap mendukung akan promosi ini.
Hal ini diungkapkan Kadisbudpar Sulut Ir HTR Korah didampingi Kabid pemasaran Voura Kumendong serta Kasie Promosi Charles Samuel Taju.
Lanjut Korah, tim dari disbudpar telah ada di Bali, baik itu dari kalangan perhotelan, kuliner, diving yang ada di Sulut telah menyiapkan semua bentuk promosi dalam menjaring wisatawan yang ada di Bali untuk berkunjung ke Sulut.
Dikatakannya juga, baik Bali dan Sulut mempunyai potensi laut serta keunikan objek wisata yang bagus, sehingga apa salahnya potensi ini diperkenalkan kepada para turis yang biasa hadir di Bali sehingga dapat berkunjung ke Sulut.
Sementara itu, Kumendong menyatakan dalam kegiatan ini baik Pemprov Bali dan Pemda Kabupaten/Kota diundang secara resmi, sehingga dipastikan promosi ini mendapat dukungan juga dari pemda setempat.
Ditambahkan Taju, semua promosi telah siap baik itu brosur, makanan ciri khas sulut lewat kuliner, perhotelan telah siap mempromosikan Sulut secara bersama-sama, sehingga diyakini dengan kegiatan ini optimis wisatawan ke Sulut pasti akan terus meningkat sehingga dapat membawa suatu perubahan yang luar biasa dalam sektor perekonomian nantinya.
Korah pun menyatakan dengan adanya promosi ini, sekaligus memantapkan sejumlah mega proyek baik itu tol manado-bitung, KEK dapat membantu akan pertumbuhan pariwisata Sulut kedepan. (Ads)