Walikota Manado G S Vicky Lumentut bersama Gubernur Sulut Dr S H Sarundajang
Manado – Walikota Manado G S Vicky Lumentut meminta dukungan Gubernur Sulawesi Utara DR S H Sarundajang untuk membantu merealisasikan bantuan pemerintah pusat untuk korban Kota Manado pada bencana Manado 15 Januari 2014 yang lalu.
Dikarenakan janji dari pemerintah pusat yang sudah disosialisasikan bahwa rumah rusak berat dan rumah yang hanyut akan dibantu sebesar 40 juta rupiah dan rumah yang rusak sedang akan dibantu 20 juta rupiah.
Begitu juga yang ada dibantaran sungai akan direlokasikan tetapi karena sampai hari ini bantuan dari pemerintah pusat belum kunjung tiba, kata Lumentut.
“Mohon dukungan bapak gubernur, melalui BPBD Provinsi untuk mendukung usulan yang telah disampaikan dan sementara diproses di BNPB,” ujar Lumentut pada acara mengenang peristiwa bencana 15 Januari 2014 di Kampung Merdeka Kelurahan Dendengan Dalam Manado.
Lumentut menambahkan, dalam peristiwa setahun yang lalu sedikitnya 76 ribu mengungsi dan 7 orang meninggal, sementara 11.235 rumah rusak. 4.000 rumah yang rusak belum terdata. 87 rumah ibadah, 105 sarana pendidikan tergenang air, dengan total kerugian lebih kurang 2 Triliun.
“Saya dua hari yang lalu kembali menyampaikan usulan untuk mengingatkan bahwa bantuan pusat itu belum ada, Namun dari informasi yang ada bahwa tahun ini akan diproses karena terjadi penundaan seiring dengan pergantian pemerintahan direpublik ini,” jelas Lumentut. (rizath polii)