Manado – Peringatan hari HIV Se-Dunia, 1 Desember, Anggota Komisi 4 DPRD Sulut, Inggrid Sondakh mengingatkan warga tentang bahaya HIV AIDS karena tingkat penyebaran di Kota Manado cukup mengkhawatirkan seiring dengan peningkatan kesejahteraan di kota-kota besar di Indonesia.
“Baik secara keseluruhan maupun bersama Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) akan terus berusaha bersama-sama dengan masyarakat dan organisasi/pemerhati serta LSM masalah HIV/AIDS untuk melaksanakan pencegahan dan penanggulangan melalui jalur agama, sosialisasi, dan meningkatkan intensitas kampanye Stop HIV/AIDS melalui media,” ujar Sondakh kepada BeritaManado.com
Lanjutnya, tanpa peran aktif masyarakat, maka kami tidak akan mungkin melakukannya sendiri. Kegiatan konvoi seperti ini kami harapkan dapat memberikan kontribusi positif bagi peserta serta ikut mendorong sikap mawas diri, terutama kepada para pekerja dan dunia usaha, agar terhindar dari bahaya AIDS. (risat)