Airmadidi – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa Utara ini, dikenal dengan sikap kritisnya membela masyarakat termasuk kritik kebijakan pemerintah yang dianggapnya tidak benar.
Dia adalah Ketua Fraksi PKPI DPRD Minut, Denny Sompie. Legislator dari Daerah Pemilihan Kecamatan Likbar, Liktim dan Wori, menyatakan di Kabupaten Minahasa Utara ada ‘Desa Siluman’
“Masa torang ada Desa Winuri Dua. Belum tu desa-desa lain. Ini kan ‘Desa Siluman’,” kata Sompie pada BeritaManado.Com usai mengikuti satu diantara agenda rapat DPRD Minut bersama Pemkab Minut.
Diketahui, sebelumnya juga, kata atau istilah ‘Siluman’ digunakannya, saat mengkritisi keberangkatan sejumlah tokoh agama yang tergabung dalam FKUB Minut bersama sejumlah PNS dengan sebutan memakai ‘Dana Siluman’
Sompie waktu itu mengungkapkan, pihak FKUB tidak tertata anggaran untuk perjalanan luar negeri, sehingga ketika FKUB pergi ke sejumlah negara di Timur Tengah, dianggap Sompie, mereka menggunakan dana siluman. (robintanauma)