Manado – Dukungan terhadap Kelompok Kerja Informasi Komunikasi (Pokja Infokom) P/KB Sinode GMIM terus mengalir. Tak tanggung-tanggung, kali ini support datang dari Gubernur Sulut, DR SH Sarundajang (SHS).
Pernyataan dukungan ini, terutama terkait peluncuran website rohani P/KB Sinode GMIM, www.pkb-gmim.com, mengemuka saat Pokja Infokom bertatap muka dengan SHS di Kantor Gubernur Sulut, Selasa (09/09) kemarin.
Menurut SHS, tokoh visioner ini, kemajuan iptek harus disemai dengan peningkatan mutu SDM di bidang infokom, termasuk P/KB GMIM. Hanya saja, kandidat menteri kabinet Jokowi-JK ini, mewarning, agar Pokja pengelola website ini bisa bekerja secara profesional, berdasarkan kaidah baku jurnalistik guna menghindari hal-hal yang tak diinginkan terjadi.
Sebagai bentuk dukungan konkritnya, SHS menyatakan siap meresmikan launching website P/KB GMIM, www.pkb-gmim.com pada Kamis 18 September 2014 di Sekretariat Pokja Infokom, Ruko Miracle Walk Citraland, Manado.
“Saya siap bantu (demi suksesnya program Pokja Infokom, red),” ungkap SHS.
Hadir dalam pertemuan ini, di antaranya Ketua dan Sekretaris Pokja Infokom PKB GMIM, Friko Poli SS (Pemred Komentar) dan Pnt Jemmy Saroinsong ST (Pemred Metro), Wasek Aswin Lumintang (Pimpinan Tribun Manado), serta anggota Pnt Steven Rondonuwu (Pemred Koran Manado), Hanny Rais SE (Redaktur Swara Kita) dan Martino Limpong SH (Ketua Forward Sulut).
“Selain peluncuran website, kami juga akan menggelar sejumlah program kegiatan. Yang terdekat adalah program internet sehat dan pelatihan jurnalistik bagi P/KB GMIM. Kegiatan ini dilakukan bertahap sesuai rayonisasi ataupun wilayah,” jelas Poli.
Rencananya, tambah Anggota Komisi P/KB Sinode GMIM yang juga Koordonator Bidang Litbang dan Infokom, Drs Jackried Maluenseng, MSc, sejumlah program kerja ini akan dipresentasikan di Rapat Konsultasi P/KB Sinode GMIM, akhir pekan ini. (*)