
Bitung – Kasus dugaan cabul yang melibatkan salah satu anak pejabat Pemkot Bitung hingga kini belum sampai pada tahap penahanan tersangka. Padahal kasus itu, sudah hampir dua minggu telah dilaporkan Siska (19) yang menjadi korban FR alias Fabian anak oknum pejabat tersebut.
“Sampai saat ini Fabian belum dipanggil Polisi dan saya harap ia segera dipanggil untuk mempertanggungjawabkan perbatannya,” kata Siska, Minggu (4/5/2014).
Siska juga berharap, Fabian setelah dipanggil bisa langsung ditetapkan sebagai tersangka lalu dipenjarakan. Karena ia mengaku sudaah sangat benci dan dendam terhadap anak pejabat Pemkot itu yang mencampakkan dirinya setelah tiga kali menggugurkan kandungan atas permintaan Fabian.
“Saya makin benci karena ketika dirinya tahu dilaporkan ke Polisi malah mengancam akan melapor balik,” katanya.
Padahal menurut Siska, Fabianlah yang berbuat jahat yang pantas mendapat hukuman penjara agar jera dan tidak ada korban-korban lain. “Cukup saya yang menjadi korban, jangan sampai ada perempuan lain yang mau ditipu oleh Fabian,” katanya.
Sementara itu, Kapolres Bitung, AKBP Hari Sarwono SIK MHum menyatakan kasus dugaan cabul yang melibatkan anak oknum pejabat Pemkot itu telah ditangani. Dimana saat ini pihaknya sudah dalam tahap pemanggilan dan pemeriksaan sejumlah saksi.
“Kalau semuanya sudah terpenuhi, pasti status akan ditingkatkan sekaligus penetapan tersangka,” kata Sarwono.
Sarwono berharap Siska bersabar dan ia berjanji akan menuntaskan kasus tersebut. “Kitakan melakukan penanganan kasus sesuai mekanismenya jadi mohon bersabar,” katanya.(abinenobm)