Ratahan – Dalam rangka sinergitas dan singkronisasi kegiatan pembangunan dari tingkat kecamatan dengan rancangan rencana kerja satuan kerja perangkat daerah (SKPD), Bappeda Minahasa Tenggara melaksanakan forum SKPD.
Acara dibuka oleh Sekda Mitra Ir Adrianus Tinungki M.Eng, Kamis (20/3/2014) di ruang rapat Bappeda. “Selain sinkroninasi program pembangunan, juga sebagai sarana interaksi pelaku pembangunan,” kata kepala Bappeda Mitra, DR Ir Welly Munaiseche MSi.
Dijelaskannya juga, forum SKPD dilaksanakan karena Bappeda sebagai unit kerja yang bertanggungjawab dalam mengkoordinasikan rencana pembangunan daerah. “Secara teknis Bappeda melakukan pendampingan terhadap kinerja forum SKPD, agar terjadinya keselarasan dan sinergritas dalam mengkoordinasikan keseluruhan dokumen perencanaan daerah yang dihasilkan,” paparnya.
Sekda Mitra Ir Adrianus Tinungki dalam sambutannya mengatakan, melalui forum ini nantinya akan mendorong kebijakan daerah yang pro rakyat. “Kiranya agenda ini tidak hanya menjadi rutinitas dari tahun ke tahun, tetapi sebagai acuan untuk memperkuat dan mempertajam rencana pembangunan daerah agar mampu mendorong meningkatkan kesejahteraan
masyarakat,” tukas Tinungki.
Hadir dalam assisten III Ir Elly Sangian ME, Kepala BKD Robert Rogahang SE, perwakilan dari setiap SKPD, serta seluruh camat. *