Manado – Pengguna provider Telkomsel tak perlu ragu dan khawatir jika ingin melakukan panggilan panjang lebar kepada sesama pengguna Telkomsel di seluruh penjuru tanah air.
Untuk menikmati Telkomsel simPATI Talkmania cukup aktifkan dengan cara menghubungi *999# dari ponsel Anda. Anda juga dapat melakukan aktivasi melalui sms dengan cara ketik TM spasi On, kirim ke 8999. Waktu pendaftaran Talkmania siang mulai pukul 1 pagi sampai 16.30 dengan waktu pemakaian untuk Talkmania Siang adalah pukul 01.00 hingga 18.00.
Sementara Talkmania malam bisa diaktifkan mulai pukul 5 sore hingga 23.30 dengan waktu pemakaian untuk Talkmania Malam adalah pukul 17.00 hingga pukul 24.00.
Pengecekan sisa bonus bisa menghubungi *889#. Tarif talkmania dapat berubah sewaktu-waktu dan sisa pulsa minimum untuk memakai Talkmania 5 ribu rupiah.
Saat BeritaManado melakukan pendaftaran, Jumat (28/2/2014), dikenakan biaya Rp 2000 baik untuk simPATI Talkmania siang maupun simPATI Talkmania malam. Setelah mendapat konfirmasi keberhasilan pendaftaran layanan, BeritaManado menerima SMS:
simPATI Talkmania Siang
simPATI Talkmania Siang Anda tlh aktif,bonus 150+50 mnt 3G k sesama Tsel sd 18.00,cek bonus *889#. Anda dpt bonus NSP Gratis utk 7hari, aktifkan di *121*19#.SKB
simPATI Talkmania Malam
simPATI Talkmania Malam Anda tlh aktif,bonus 50+50 mnt 3G k sesama Tsel sd 24.00,cek bonus *889#.Mau jadi Bintang & dpt Mbl Yaris? Ikuti Bintang ASik! Info*123#
Keterangan lebih lanjut bisa membuka website www.telkomsel.com. (quin)