Bitung – Aksi mogok kembali dilakoni sopir Angkutan Kota (Angkot) Kota Bitung, Kamis (21/11). Aksi mogok ini dilakukan sebagai bentuk penolakan kebijakan rayonisasi Angkot yang diterapkan Dishub Kota Bitung.
Aksi mogok ini dimulai para sopir Angkot dari pagi hari hingga pukul 12.48 Wita masih berlanjut. Akibatnya, penumpang terlantar karena hanya satu dua Angkot yang beroperasi, itupun harus sembunyi-sembuyi jangan sampai terlihat sipir Angkot lain.
Dari pantauan, aksi mogok ini dilakukan para sopir dengan cara mencegat sejumlah Angkot yang mengakut penumpang dibeberapa lokasi. Kemudian mengarahkan untuk bergabung di pusat kota bersama puluhan Angkot lain yang telah menunggu.
Para sopir sendiri menyatakan tidak terima dengan tidakan Dishun yang sehari sebelumnya kembali melakukan pengecatan trayek Angkot yang telah mereka hapus. Sehingga pagi harinya mereka sepakat untuk mogok beroperasi hingga permintaan penghampusan rayonisasi dihentikan.
Sementara itu, Dishub menurunkan dua unit bus untuk mengakut penumpang yang terlantar. Namun dua unit bus ini tak mampu mengkaver penumpang yang dari pagi hari hingga siang masih berdiri di bahu jalan menunggu angkutan.
Hingga berita ini dipublikasikan, aksi mogok para sopir masih berlanjut dan masih berkumpul di pusat kota.(abinenobm)