Manado – Dewan pers gelar workshop khusus wartawan perempuan untuk peliputan konflik, bencana alam, anak dan wanita korban pemerkosaan, Selasa (24/9) bertempat di Ruang Bunaken, Hotel Quality.
“Perempuan adalah kelompok paling rentan sebagai korban konflik,” ujar Stanley, anggota Dewan Pers pada kata pembukaan.
Turut hadir anggota Dewan Pers, Iwan Wahyudi, Yosep Adi Prasetyo dan Juflian Lubis. Kegiatan ini dihadiri oleh wartawan perempuan dari berbagai media online, media elektronik dan media cetak.
Menariknya, kegiatan ini juga dihadiri oleh para siswa dan siswi SMKN 4, sebagai satu-satunya sekolah yang memiliki jurusan Jurnalistik (tehnik broadcasting). (Quin Simatauw)