Manado – Rencana pemerintah kota (Pemkot) Manado menambahan 3 unit kendaraan Ambulans dinilai masih belum tepat, jika diprogramkan untuk menunjang program Universal Coverage (UC). DPRD Kota Manado menghimbau Pemkot menambah Ambulans untuk 12 Puskesmas dan 6 Rumah Sakit (RS) yang diakomodir program UC.
Ketua Komisi D, DPRD Kota Manado, Richard Sualang menjelaskan bahwa, dengan panambahan kendaraan Ambulans harus terbagi diseluruh Puskesmas yang ada di 9 kecamatan dan 6 RS terakomodir UC. Karena 3 unit kendaraan Ambulans dipandang belum efektif dan menunjang pelayanan kesehatan, mengingat sejumlah armada Ambulans yang ada, diantaranya sudah tidak layak pakai.
Kalau ada penambahan Ambulans harus merata di seluruh Puskesmas dan RS yang terakomodir UC. Jika hanya ditambah 3 unit saja, belum menunjang realisiasi program UC dan memenuhi kebutuhan pelayanan kesehatan masyarakat — Richard Sualang
Politisi PDI Perjuangan ini berharap, jika Pemkot melakukan penambahan armada Ambulans, difungsikan sebagaimana peruntukannya.
“Penambahan Ambulans jangan hanya 3 unit saja. Kage cuma jadi kendaraan dinas pejabat Dinkes (Dinas Kesehatan) saja,” pungkas Sualang. (Leriando Kambey)