Amurang-Kristovorus Deky Palinggi (KDP) menyatakan ungkapan sukacitanya bagi umat Muslim se-Kabupaten Minsel yang tengah melakukan ibadah puasa di Bulan Suci Ramadhan.
“Selamat berpuasa, semoga dapat menjalaninya dengan berkah dan ampunan dari Allah, juga menjalankannya dengan ketulusan hati sambil menahan hawa nafsu,” ujar suami Bupati Minsel Tetty Paruntu ini, Rabu (10/7).
KDP mengajak dan menghimbau kepada seluruh masyarakat yang ada di kabupaten Minsel agar menghormati ibadah puasa yang dijalankan umat Muslim.
“Dengan berlaku sopan dan santun dihadapan saudara kita yang sedang menjalankan ibadah puasanya,” katanya
Caleg DPRD Provinsi Sulut nomor urut 2 yang diusung Partai Golkar ini, juga mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat senantiasa menjaga, memelihara keamanan, kedamaian dan kerukunan antar-umat beragama. (van)