Bitung – Konfederasi Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (K-SBSI) Kota Bitung mendatangi kantor Komis Pemberantasan Korupsi (KPK), Jumat (31/5). Kedatangan K-SBSI Kota Bitung ini ke kantor KPK untuk memberikan dukungan memberantas korupsi serta melaporkan sejumlah dugaan korupsi di Kota Bitung.
“K-SBSI sangat mendukung pemberantasan korupsi yang dilakukan KPK selama ini, termasuk pemberantasan korupsi di Kota Bitung,” kata salah satu pengurus K-SBSI Kota Bitung, Rocky Oroh, Minggu (2/6).
Menurutnya, korupsi adalah tindakan kejahatan yang harus diperangi bersama. Dan hal ini ditunjukkan K-SBSI sebagai organisasi buruh manyatakan mendukung pemberantasan korupsi yang dilakukan KPK dengan cara mendatangi langsung kantor KPK untuk memberikan dukungan.
“Kami tidak mau tinggal diam melihat praktek kurupsi tumbuh subur, termasuk di Kota Bitung. Makanya kami mendatangi langsung kantor KPK untuk memberikan dukungan dan menyampaikan beberapa laporan dugaan korupsi,” katanya.
Ditanya soal apa saja yang dilaporkan soal dugaan korupsi di Kota Bitung, Oroh enggan mengatakannya. “Tunggu saja tim KPK menindaklanjuti laporan yang kami sampaikan. Yang jelas ada sejumlah laporan yang telah kami berikan ke KPK untuk ditindaki,” katanya.
Oroh memberikan gambaran, dugaan korupsi yang mereka laporkan adalah sejumlah kasus yang sudah menjadi rahasia umum. “Ada sejumlah kasus korupsi yang rupanya telah sampai ke KPK dan kasus-kasus itu sementara dirampungkan KPK,” katanya.
Bahkan menurutnya, kasus-kasus dugaan korupsi tersebut sudah masuk dalam daftar tunggu untuk memanggil sejumlah oknum yang diduga terlibat.(enk)