Bitung – Kabar tentang telah bargabungnya Partai Damai Sejahtera (PDS) bersama 12 partai lainya dengan Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) dibantah Ketua Dewan Wilayah (DPW) PDS Sulut, Arthur Kotambunan.
Bahkan Kotambunan dengan tegas menyatakan, informasi tersebut sesat dan tidak mendasar karena dirinya baru berkoordinasi dengan Ketua Umum DPP PDS, Pdt Denny Tewu.
“PDS tidak bergabung dengan PKPI, itu hanya informasi sepihak karena Ketua Umum belum ada instruksi,” kata Kotambunan, Selasa (2/4).
Menurutnya, informasi penggabungan PDS dengan partai lain hanya ketika akan melakukan gugatan ke KPU dengan sejumlah partai yang dinyatakan tidak lolos verifikasi Pemilu 2014.
“Selebihnya tidak ada kesepakatan apalagi petunjuk soal penggabungan PDS dalam rangka Pilcaleg atau Pemilu 2014 nanti,” katanya.
Kotambunan menjelaskan, jika memang ada penggabungan maka harus ada tanda tangan Ketua Umum dan Dewan Pembina PDS.
“Kalau tidak ada itu bahaya dan tidak legal, jadi jangan asal memberikan informasi jika PDS sudah gabung dengan PKPI,” katanya.(enk)