Tumpaan—Proyek pembangunan pasar baru Tumpaan sementara dilaksanakan pekerjaannya. Bahkan, Dinas Koperasi, UKM, Pasar, Perindustrian dan Perdagangan Minsel me-warning proyek berbandrol Rp 5 miliar tersebut harus selesai Desember 2012.
Plt Kepala Dinas Koperasi, UKM, Pasar, Perindustrian dan Perdagangan Minsel Dekky J Tuwo, Ssos membenarkan hal tersebut. ‘’Benar, sesuai kalender kerja pembangunan pasar baru Tumpaan sudah harus selesai bulan Desember 2012. Hanya saja, jatuh temponya pihak PPK yang tahu persis,’’ kata Tuwo.
Lanjut Tuwo, bahwa pembangunan pasar baru Tumpaan tersebut adalah hasil perjuangan bupati Christiany Eugenia Paruntu kepada pemerintah pusat. Dan, pasar baru Tumpaan yang dibangun diatas lahan 1,2 hektar di Desa Tumpaan Baru Kecamatan Tumpaan akan dipakai Januari 2013.
‘’Dengan demikian, kontraktor yang mengerjakan proyek tersebut tak bisa melewati sesuai kontrak yang ada. Seperti diketahui, pasar Tumpaan bulan Januari 2013 sudah akan pindah ke pasar baru,’’ ungkap Tuwo yang juga mantan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Minsel. (and)