
Manado – Semenjak dua pekan terakhir ada aktifitas galian bukit di samping SPBU Paal Dua. Bukit yang dipangkas ini sebelumnya adalah daerah rawan longsor. Namun justru galian ini menimbulkan masalah baru, terlihat beberapa rumah diatas bukit telah menggantung, bahkan bukan tidak mungkin bisa terjadi tanah longsor.
“Memang disini sebelumnya rawan longsor, tapi setelah dilakukan galian menggunakan alat berat, rumah yang diatas sana justru berpotensi ambruk kebawah,” tutur Ane Sekoh, warga Paal Dua, Rabu (10/10).
Sampai saat ini belum diperoleh informasi tujuan galian tersebut, apakah bagian proyek pemerintah atau dilakukan pihak swasta. (Jerry)