Amurang—Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kabupaten Minahasa Selatan, sejak tanggal 26 Juni lalu menggelar sosialisasi. Adalah sosialisasi uji Kompetensi Guru Sertifikasi. Serta penilaian kinerja pengawas. Kepala sekolah dan guru, selain itu sosialisasi penghitungan angka kredit.
Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Minsel Drs Jan A Rattu, MPd melalui Kabid Dikmen Drs Roly Makauli, MAP membenarkannya. Sosialisasi tersebut dilaksanakan antar kecamatan.
‘’Sebelumnya, sudah dimulai di kecamatan Motoling Raya, setelah itu kecamatan Ranoyapo dan Kumelembuai. Sosialisasi ini dihadiri guru-guru dan seluruh kepala UPTD se-Motoling Raya,’’ ujar Makauli.
Lanjut Makauli, Rabu lalu diteruskan di kecamatan Tenga, Sinonsayang. Dan Kamis kemarin di kecamatan Amurang Raya.
‘’Jadi, sosialisasi kecamatan se-Minsel wajib dihadiri semua guru dan kepala UPTD, kepala sekolah serta pengawas,’’ ungkapnya. (and)