Airmadidi – Setelah 9 caleg incumbent tumbang untuk menduduki kembali kursi DPRD Minut, uniknya, Caleg incumbent yang lolos juga berjumlah 9 orang.
Tiga dari sembilan caleg incumbent yang lolos berasal dari PDIP yakni Berty Kapojos, Lucky Kiolol serta Moses Corneles.
Lainnya, masing-masing Denny Sompie dari PKPI, Denny Wowiling dari Golkar, Joseph Dengah dari Hanura, Yetty Karamoy dari Demokrat, Sienco Ticoalu dari Partai Golkar serta Sarhan Antili dari PKB. (robintanauma)