Manado – Franky Mocodompis yang awalnya menjabat Pelaksana Tugas (Plt) Kabag Humas dan Protokol Setda Pemerintah Kota Manado, saat ini menempati jabatan yang baru sebagai Kepala Bidang Pengawasan dan Pengendalian Jasa Telekomunikasi pada Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Manado.
Dalam perjalannya sebagai Plt Kabag Humas dan Protokoler, Mocodompis memiliki berbagai cerita menarik dan suka duka yang dialaminya. Melalui postingan di akun media sosialnya, Mocodompis mencurahkan isi hatinya.
“729 hari melaksanakan tugas sebagai Plt Kepala Bagian Humas dan Protokol termasuk 434 hari di dalamnya merangkap tugas sebagai Kepala Sub Bagian Humas pada Bagian Humas dan Protokol Setda, dengan rata-rata jumlah jam kerja lebih dari 12 jam setiap hari, siap bertugas termasuk hari Sabtu-Minggu dan Idul Fitri-Natal-Tahun Baru, siap bertugas sendirian tanpa staf humas atau staf protokol, menjadi bumper informasi saat dibully atau diberitakan tidak proporsional, selalu membutuhkan dedikasi dan loyalitas melayani pimpinan, Pak Vicky Lumentut, Pak Harley Mangindaan, Pak MHF Sendoh, dan Pak Royke Roring.”
“Terima kasih untuk 32 media yang bekerja sama pada 2014, 42 media pada 2015, dan 65 media pada 2016, serta seluruh kawan di sub bagian humas, protokol, dan Santel. Kini kesiapan dan layanan itu telah paripurna, meski banyak ekspektasi tak terlaksana. Senang rasanya bisa lebih banyak waktu berkumpul bersama keluarga, dan bekerja normal tanpa pacuan adrenalin yang tinggi. Terima kasih atas penugasan baru pimpinan daerah sebagai Kepala Bidang Pengawasan dan Pengendalian Jasa Telekomunikasi pada Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Manado. Happy sunday and Godbless,” tulis Mocodompis. (redaksi)