Minut, BeritaManado.com – Minut Wisata Trail Adventure 2018 yang dilaksanakan Sabtu (3/11/2018) di lapangan depan RSUD Maria Walanda Maramis, boleh jadi sebagai trail adventure paling bergengsi di Sulawesi Utara.
Trail yang digagas Garda Pemuda NasDem tersebut diikuti sedikitnya 789 crosser dari berbagai daerah di Sulut bahkan ada juga yang datang dari Jakarta, Aceh, Medan, Bandung dan NTT.
Tidak hanya itu, Minut Wisata Trail Adventure 2018 juga memperebutkan hadiah undian ratusan juta rupiah, dimana hadiah I berupa uang tunai Rp55.555.000, hadiah II, III dan IV masing-masing berupa satu unit motor, hadiah V uang tunai Rp5 juta, serta puluhan bingkisan menarik seperti kupon belanja, sepatu, helm dan lain sebagainya.
“Saya berikan apresiasi setinggi-tingginya bagi panitia, peserta dan warga Minut yang sudah menyambut baik kedatangan saya. Saya sangat bangga karena perkembangan motor cross di Minut sudah sangat pesat,” kata Anggota DPR RI Prananda Surya Paloh selaku Ketua Umum (Ketum) Garda Pemuda Nasdem.
Prananda Surya Paloh juga turut melepas para crosser yang akan melintasi 61 Kilometer (Km) Minahasa Utara dengan sejumlah titik persinggahan objek wisata daerah.
Ketua panitia Frederik Runtuwene didampingi Sekretaris Panitia William Luntungan juga mengapresiasi para peserta khususnya crosser perempuan dan anak kecil yang ikut dalam kegiatan ini.
“Ada hadiah khusus bagi pebalap perempuan, anak-anak dan yang datang dari luar Sulut. Terima kasih kepada seluruh peserta dan panitia yang sudah bekerja keras sehingga kegiatan ini boleh selesai dengan baik,” ujar keduanya.
Sementara itu, raut wajah gembira terpancar dari Eagle Walujan, Team Buser Desa Tulap yang berhasil mendapat hadiah undian pertama uang tunai Rp55.550.000.
“Saya senang sekali. Panitia mantap, track-nya juga sangat menantang. Uang ini untuk traktir teman-teman, keluarga dan untuk salurkan hobi di otomotif,” kata pria yang sudah tiga tahun menekuni hobi motor trail.
(FindaMuhtar)