
Minut, BeritaManado.com – PT. Bhineka Mancawisata (BMW) meluncurkan program bantuan dalam bentuk CSR (Corporate Social Responsbility) kepada masyarakat lingkar perusahaan di Kecamatan Likupang Barat, Minahasa Utara (Minut).
Kali ini, perusahaan pengelolah Manado Eco Family Hotel di Desa Paputungan itu, membantu sedikitnya 750 siswa dari 18 sekolah dari tingkat Pendidikan Anak Usia Dini atau PAUD, TK, SD, SMP dan SMA di tiga desa yakni Paputungan, Jayakarsa dan Tanah Putih dengan total bantuan Rp300 juta.
Pantauan BeritaManado.com, para siswa mendapatkan bantuan perlengkapan sekolah berupa tas, sepatu, buku, alat tulis, pakaian sekolah dan kaos olahraga.
Rabu (20/7/2022) Manajer CSR Alwin Panambunan serta Yenny Melina dan Humas PT Bhineka Mancawisata Rizal Layuck menyambangi 6 sekolah untuk menyerahkan langsung CSR.
Hadir pula Kepala Dinas Pendidikan Minut Olfi Kalengkongan, Camat Likupang Barat Maykel Mario Parengkuan dan pemerintah desa setempat.
“Setiap siswa mendapat sepasang sepatu, sebuah tas, seragam sekolah, kaos dan celana olahraga, 10 buah buku tulis, 2 buah buku gambar, 5 buah pensil dan 5 buah pulpen. PT Bhineka Mancawisata juga memberi kaos olahraga untuk 108 orang guru di tiga desa tersebut,” ujar Alwin Panambunan didampingi Yenny Melina.
Bantuan tersebut disambut gembira oleh para guru dan siswa.
“Terima kasih kepada PT Bhineka Mancawisata atas perhatian kepada unia pendidikan di desa kami. Bantuan ini sangat bermanfaat bagi para siswa,” ujar Kepala SMA Advent Tanah Putih, Vitha Paparang.
Bantuan CSR dari perusahaan bukan sekali ini dikucurkan.
Humas PT Bhineka Mancawisata Rizal Layuck mengatakan pada akhir Juni lalu, PT BMW juga telah melakukan program bantuan kepada masyarakat yaitu dengan memperbaiki jalan masuk desa Jayakarsa sepanjang 309 meter dengan lebar 4 meter lewat proyek pengaspalan.
PT BMW juga menyerahkan perlengkapan olahraga berupa 10 buah bola dan 2 set kostum bagi tim sepak bola desa.
Sepanjang tahun 2020-2021, PT Bhineka Mancawisata turun membantu masyarakat dengan pemberian sembako kepada seluruh keluarga di tiga desa, berupa beras, gula dan minyak goreng.
Bantuan juga diserahkan kepada Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara untuk diteruskan kepada masyarakat lainnya di Likupang Barat.
Serta pada masa pendemi Covid 19 PT Bhineka Mancawisata memberi ribuan masker dan 100 buah pakaian hazmat, alat pelindung diri level 3 bagi tenaga medis kepada rumah sakit dan Puskesmas di Minahasa Utara.
“Ini bentuk komitmen PT BMW terhadap pembangunan dan kemajuan desa lingkar perusahaan. Sekaligus kami juga mohon dukungan dan topangan doa untuk keberlangsungan pembangunan hotel yang mudah-mudahan rampung tahun ini, ” tambah Rizal Layuck.
(Finda Muhtar)