Manado – Kuliah Kerja Nyata Terpadu (KKN-T) merupakan salah satu persyaratan untuk menyelesaikan studi strata satu di tingkatan Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado, bahkan hal ini sudah lazim digunakan pada sebagian besar perguruan tinggi.
Informasi yang diterima oleh beritamanado melalui salah satu staff Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Unsrat Manado, mengutarakan bahwa saat ini mahasiswa yang mendaftar untuk mengikuti KKN-T angkatan 99 sudah 300-an mahasiswa.
Sampai informasi ini diturunkan, pendaftaran KKN-T di LPM Unsrat Manado masih terus dibuka.(jkf)