Tahuna – Pembentukan Provinsi Nusa Utara yang sebelumnya hanya sebuah wacana, kini sudah memasuki tahap finalisasi, diantaranya telah disepakatinya Ibukota Kabupaten Sangihe, Tahuna sebagai Ibukota Provinsi Nusa Utara oleh tiga pimpinan daerah, masing-masing Bupati Sangihe, Talaud dan Sitaro. Hal tersebut dikemukakan Bupati Sangihe, Drs HR Makagansa MSi kepada wartawan di Tahuna, Rabu(16/4).
“Tahuna sebagai ibukota Provinsi Nusa Utara, telah disepakati oleh tiga pimpinan daerah, yaitu, Bupati Sangihe, Talaud dan Bupati Sitaro. Artinya, pembentukan Provinsi Nusa Utara bukan lagi sebagai wacana, tetapi sudah masuk ke tahap yang lebih serius,” ujar Bupati.
Bahkan saat ini tambah Bupati, Pemkab Sangihe sementara melakukan pemetaan wilayah, karena akan dilakukan pemekaran kabupaten baru yaitu Kabupaten Sangihe Selatan, dimana Kecamatan Tamako ditetapkan sebagai ibukotanya.
Sedangkan Tahuna yang merupakan ibukota Kabupaten Sangihe akan menjadi Kota Tahuna yang bakal dipimpin oleh walikota. “Untuk persiapan pembentukan Kota Tahuna, akan dilakukan pemekaran wilayah dimana Kampung Lenganeng, Pusunge akan dimekarkan menjadi Kecamatan Tahuna Utara,” terang Makagansa seraya menambahkan bahwa target Provinsi Nusa Utara, sebelum masa jabatan Gubernur Sulut, DR Sinyo Harry Sarundajang, berakhir pada tahun 2015 mendatang sudah disahkan oleh pemerintah pusat. (gun)